26 February 2013

*

Melibatkan Berbagai Pihak

Diselenggarakannya Pelatihan Jurnalistik Tingkat Dasar (PJTD) VII Unit Pers Mahasiswa UPM Millenium, STAIN Jember, melihatkan berbagai pihak untuk turut berkontribusi. Kegiatan itu berlangsung menjadi dua tahap yaitu ruang dan lapang. Fase ruang diselenggarakan di Kampus STAIN Jember pada Rabu-Jum’at (23-25/01/2013). Sedangkan fase lapang diselenggarakan di PTPN XII Banjarsari, Jember, pada Senin-Rabu (28-30/01/2013). Selain itu pada agenda penutup, panitia mengajak para peserta melakukan Field Trip ke Pemandian Kolam Renang Patemon Jember.

Dalam kegiatan PJTD VII ini para panitia bekerjasama dengan beberapa dosen, wartawan daerah, dan pengurus Perhimpunan Pers Mahasiswa Indonesia (PPMI) Kota Jember. Sebagian besar jejaring kerjasama tersebut terlibat menjadi pemateri dalam kegiatan itu.

Selain itu, para pegiat pers mahasiswa (Persma) Jember yang aktif di Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) dari Universitas Jember (UJ), Universitas Muhammadiyah Jember, dan Politeknik Negeri Jember juga turut hadir. Mereka memanfaatkan agenda itu untuk menjalin komunikasi lintas profesi.

Selain itu para pegiat Persma Jember juga bersinggungan langsung dengan para peserta PJTD VII. Hingga para peserta merasakan kesan tersendiri karena terlibat berbagi wawasan dengan para pegiat pers mahasiswa. Seperti misalnya Khuliatuz Zahro, Mahasiswa Jurusan Dakwah Program Studi KPI 12’, peserta PJTD VII tersebut mengungkapkan kesan pertemuannya dengan Persma Jember, “Ketemu pers mahasiswa itu orangnya asik-asik dan terbuka banget,” ujarnya.

Sadam Husaen Muhammad, Pemimpin Umum Lembaga Pers Mahasiswa Sastra (LPMS) Ideas, menyampaikan berbagai bentuk informasi ketika bersinggungan secara langsung dengan para peserta dalam forum PJTD VII, “Membagi pengalaman berporses di LPM dengan para peserta. Selain itu saya juga berbagi beberapa hal seputar jurnalistik, misalnya bagaimana cara menembus narasumber yang tergolong sulit, dan masalah lainnya yang kerap dihadapi oleh Persma,” ujarnya.

Budi Setiono, Pejabat Sementara Pemimpin Umum UPM Millenium, menyatakan bahwa para Persma Jember sengaja diundang untuk berbagi wawasan seputar jurnalistik, “Kami ingin teman-teman baru tau dunia Persma itu seperti apa. Kami mendatangkan seperti misalnya Pengurus Litbang, terus kemarin Sekjen juga sempat datang. Nah, itu biar mereka tau Persma Jember itu ada pengurusnya. Selain itu juga sedikit memberikan pengetahuan tentang dunia Persma,” ungkap Setiono.

Di sisi lain proses para peserta tidak berhenti di pelatihan dasar ini saja. Setelah ini ada beberapa jenjang proses yang akan mereka lalui. “Pastinya ada proses magang, yang pertama penggarapan mading seminggu sekali, kemudian buletin, dan dari situ kami bisa menentukan mereka seperti apa untuk kemudian melibatkan dalam penggarapan majalah Millenium. Selain itu kami juga ingin teman-teman persma Millenium bisa aktif di kegiatan-kegiatan PPMI Kota Jember, atau mungkin PPMI Nasional juga kalau misalnya PPMI Jember belum lepas dari PPMI nanti,” imbuh Setiono menjelaskan proses apa saja yang akan dilalui oleh peserta setelah kegiatan ini.[]

 

Share on :
 
© Copyright Ideas Online 2011 - Some rights reserved | Powered by Blogger.com.
Template Design by Herdiansyah Hamzah | Published by Borneo Templates and Theme4all